Persekutuan Misterius Benedict by Trenton Lee Stewart
My rating: 4 of 5 stars
Awal cerita yang menarik adalah ketakjubanku pada daya analisis Reynie. Aku langsung jatuh cinta pada anak cerdas ini, yang aku pikir pasti akan menjadi pemimpin bagi kawan-kawannya dalam menjalankan tugas ini. Dan jatuh cinta keduaku pada Kate Weatherall yang lincah dan pemberani dengan aksi-aksi heroiknya yang menawan.
Daya penceritaan yang melambungkan daya khayal kekanak-kanakan, awalnya seru, pada saat perekrutan calon society, lalu agak membosankan di tengah-tengah, namun di bagian akhir, tetap seru dengan aksi-aksi dari Kate, dan kecerdasan Reynie, dan berakhir dengan seru dan keren..
Namun ada yang menggangguku di halaman belakang, hal. 574.
Pembaca yang terhormat,
Aku memperhatikan bahwa beberapa individu tertentu ingin mengetahui nama depanku. Jika kalian salah satu dari mereka, atau kalian sudah akrab dengan kode tersebut, maka aku yakinkan kalian bahwa jawabannya ada dalam genggaman.
Mr. Benedict
Jawabannya Samuel Morse yaa???
View all my reviews >>
Tidak ada komentar:
Posting Komentar